RSS

Kambing Sambal Kemangi

 
Bahan :
Untuk Merebus Daging :
500 gr daging kambing/domba ( bisa bagian sengkel, iga, has luar, has dalam )
Serai
Jahe
3 siung bawang putih
4 siung bawang merah
Garam
Merica putih
Air secukupnya
Untuk Membuat Sambal :
12 cabai merah keriting
12 cabai rawit merah
5 cabai merah besar
7 siung bawang merah
5 siung bawang putih
3 buah tomat, buang biji
Serai, memarkan
Air rebusan daging secukupnya
Gula pasir
Garam
Daun kemangi
Minyak untuk menggoreng

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Resep:Nasi Liwet Solo


Bahan-bahan

Nasi santan
  • 400 gr beras
  • 1 lt santan cair
  • 1 batang serai, dimemarkan bagian putihnya
  • 2 lbr daun salam
  • garam secukupnya
Opor ayam
  • 1 buah ayam potong sesuai selera
  • 1 btg serai dimemarkan bagian putihnya
  • 3 cm lengkuas memarkan
  • 2 lbr daun salam
  • 500 cc santan
  • 1 sdm irisan gula jawa
  • garam secukupnya
  • kaldu ayam bubuk sesuai selera
  • air untuk merebus ayam
Bumbu yang dihaluskan
  • 5 bh bawang merah
  • 3 bh bawang putih
  • 4 bh kemiri
  • 1 sdt ketumbar
  • garam secukupnya
Sambal goreng labu siam
  • 250 gram labu siam, kupas, potong dengan bentuk korek api, remas dengan garam, cuci dan tiriskan
  • 450ml santan
  • 3 cm lengkuas, memarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 15 mata petai (kalau suka)
  • 1 sdm kaldu bubuk rasa ayam
  • 1,5 sdm gula merah iris
Bumbu yang dihaluskan
  • 7 cabai merah besar
  • 8 bh bawang merah
  • 3 bh bawang putih
  • 1 sdm ebi yg sudah direndam air panas
  • garam secukupnya
Tim telur
  • 200 cc santan
  • 1 btr telur ukuran besar (70gr), kocok lepas
Bumbu yang dihaluskan
  • 3 bh bawamg merah
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt gula jawa iris
Telur areh Sama seperti membuat tim telur, tetapi telur dikocok menggunakan mixer agar berbuih dan setelah itu dimasak hingga mendidih bersama santan dan bumbu hingga mendidih dan matang, tidak dikukus.
Telur pindang Rebus telur hingga matang, ambil telur, retakkan kulitnya menggunakan ujung sendok kayu, retakkan kulit telur sampai merata, lalu kembalikan ke panci, taruh 2 bh teh celup, masak lagi selama 10 menit. Kalau mau lebih hitam bisa dimasak agak lebih lama lagi.

Cara Membuat

Nasi santan
  • Didihkan santan, lalu masukkan beras, daun salam, sereh dan garam.
  • Masak sampai santan habis (jangan lupa sesekali diaduk agar tidak lengket). Kalau santan berkurang dan air mengering, angkat diamkan 10 menit.
  • Sementara isi panci pengukus dengan air, didihkan.
  • Setelah air mendidih, masukkan beras yang sudah dimasak tadi ke rice cooker, masak hingga menjadi nasi yang empuk.
  • Jangan lupa untuk mengaduk sesekali.
Opor ayam
  • Didihkan air, lalu rebus ayam selama 15 menit, buang lemak-lemak ayam yang mengapung ke atas permukaan air.
  • Masukkan bumbu yang dihaluskan bersama dengan lengkuas, daun salam dan serai.
  • Tambahkan dengan santan, masak selama 10 menit.
  • Masukkan irisan gula jawa iris, lalu masak selama 5 menit.
  • Dicicipi rasanya, kalau kurang garam/kaldu ayam bubuk, bisa ditambahkan.
  • Angkat dan sajikan hangat.
Sambal goreng labu siam
  • Panaskan minyak goreng lalu tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum.
  • Masukkan lengkuas, petai dan daun salam, masak hingga mendidih.
  • Masukkan labu, masak selama 5 menit, tambahkan santan dan sisa bumbu.
  • Masak terus hingga labu matang dan santan berkurang.
  • Dicicipi rasanya, kalau sudah sesuai dengan selera, angkat.
Tim telur, Telur areh, Telur pindang
  • Didihkan santan dan bumbu halus, matikan api.
  • Masukkan kocokan telur, aduk hingga merata.
  • Taruh telur dalam wadah tahan panas.
  • Kukus selama ±20 menit atau hingga padat dan matang.

Sumber : http://id.wikibooks.org

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Resep:Mi Ongklok Wonosobo


Bahan-bahan

  • 300 gram mi basah/mi telur, rebus sesuai petunjuk kemasan
  • 3 sdm minyak untuk menumis
Bumbu yang dihaluskan
  • 4 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • ½ sdt merica butir
  • 1 sdt garam
  • 100 gram daging sapi rebus, potong-potong
  • 4 lembar daun kol, iris kol
  • ½ ikat daun bawang kucai, iris 2 cm
  • 750 ml kaldu daging
  • 3 sdm kecap manis
  • 1 sdm tepung kanji, larutkan dengan sedikit air

Cara Membuat

  • Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum
  • Masukkan potongan daging rebus.
  • Tambahkan kol, daun bawang kucai, dan kaldu daging. Masak sampai mendidih.
  • Bubuhkan kecap manis, masukkan mi basah
  • Aduk-aduk, kentalkan dengan larutan tepung kanji
  • Angkat dan sajikan hangat
Sumber : http://id.wikibooks.org

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Tanaman Hias Rumah Yang Menyehatkan

Tanaman Hias Rumah Yang Menyehatkan

Baik untuk kualitas udara, mental, dan lainnya. 

Tanaman hias rumahan tidak hanya menyenangkan untuk dimiliki karena memiliki nilai estetika, tetapi juga baik untuk kesehatan, bahkan bisa tingkatkan kebahagiaan. 

Meningkatkan kualitas udara di dalam rumah
Tanaman menyerap karbondioksida dan mengeluarkan oksigen sebagai bagian dari proses fotosintesa. 

Proses ini membantu membersihkan kualitas udara di dalam rumah dengan menyaring gas dan polutan yang ada di dalam rumah. 

Di sebuah studi yang dilakukan oleh NASA pada tahun 1989 diketahui, 15-18 tanaman hias rumahan yang ditanam dalam pot setinggi kurang lebih 8 inci akan memperbaiki kualitas udara dalam rumah yang memiliki ukuran sekitar 167 meter persegi. Tak harus memiliki sebanyak itu, tetapi, setiap tanaman yang sehat akan memiliki manfaat. 

Mendekatkan diri dengan alam meski dalam ruangan
Sebagian besar waktu yang dihabiskan di rumah umumnya dilakukan dilakukan dalam ruangan. Namun, kita kadang lupa bagaimana nyamannya tanaman hijau dan indahnya warna-warni bunga. 

Dengan memiliki tanaman di dalam rumah, khususnya di dekat meja kerja atau tempat cuci piring, kita akan mendapatkan manfaat menenangkan dari tanaman-tanaman ini di dalam rumah. 

Tanaman bisa memberikan kesan menenangkan dan menjadi pengalih saat keadaan menekan. Studi menunjukkan, tanaman sangat bermanfaat bagi penyembuhan dan bahkan bisa membantu percepat penyembuhan. Tanaman memberi kontribusi terhadap perasaan lebih sehat dan kenyamanan yang akan bermanfaat bagi kehidupan seseorang. 

Menimbulkan perasaan dibutuhkan
Merawat tanaman yang butuh kasih sayang dan perhatian membuat kita merasa dibutuhkan, dan hal ini memperkaya hidup kita. 

Bila Anda membeli tanaman hias rumahan yang belum memiliki kuncup, Anda bisa jadikan munculnya kuncup sebagai gol. Kebanyakan orang yang hidup sendiri mendapat kenyamanan dari tanaman rumahan. 

Tanaman rumahan menciptakan lingkungan yang membantu orang merasa terpenuhi dan dibutuhkan, hal-hal kecil yang kita butuhkan dan inginkan. 

Baik untuk tubuh
Tanaman bisa membantu kurangi perasaan sakit kepala karena mengurangi udara yang penuh. Rumah dengan banyak tanaman di dalam rumah bisa membantu penghuninya turunkan tekanan darah tinggi. Tanaman hias rumahan juga membantu melembapkan udara.  

Meski kebanyakan tumbuhan butuh perawatan dan perhatian, namun ada beberapa tumbuhan yang bisa hidup tanpa banyak perhatian dari pemiliknya. Jadi, pilih tumbuhan yang sesuai gaya hidup Anda.

Sumber : http://duanews.blogspot.com

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

10 cara mencegah penyakit jantung

10 cara mencegah penyakit jantung 

tips hidup sehat alami
10 cara mencegah penyakit jantung
Obat herbal, Obat Tradisional, Tanaman Herbal, Tanaman Obat Herbal | Obat Asam
1. Jalan selama 30 menit setiap hari!
Nggak ada alasan!, lalu setelah itu, coba telepon seseorang. jalan setengah jam setiap hari, menurunkan resiko serangan jantung sekitar 30 persen. Ini semacam ujian bagi anda, Jika anda sukses melakukan hal ini, kemungkinan anda mulai akan melakukan kompromi2 yang lain. Bertelepon dengan orang lain adalah langkah yang sangat penting: karena akan memperkuat komitmen anda. O yah, coba telepon rekan perempuan anda, karena mereka akan lebih mendukung anda.
2. Kenali tekanan darah anda, dan lakukan apapun, supaya mencapai angka 115/75.  
Tenakan darah anda mungkin bahkan lebih penting daripada kolesterol anda. Dan, anda bisa menurunkan tekana ini sendiri. Cara terbaik? Olah raga teratur, dan kurangi lemak di perut. Kenapa? karena lemak ini menutupi organ2 penting, sehingga, supaya organ2 ini bisa bekerja lebih baik, dibutuhkan tekanan darah lebih. Jadi, ketika lemak perut berkurang, tekanan darah yang dibutuhkan akan menurun drastis.
3. Makan 250gr kacang2an setiap hari. 
Kacang2an akan meningkatkan kadar kolesterol baik, HDL, dan menurunkan radang. Kacang juga membantu menyehatkan jantung dengan alasan yang belum jelas. Kacang memiliki kadar asam lemak Omega 3 tinggi, memiliki protein dan serat tinggi.
4. Coba cari tahu kadar HDL anda dan coba tingkatkan sampai di nilai 50.
Bagi wanita, nilai HDL tinggi jauh lebih baik daripada LDL rendah. Entah kenapa, tapi yang jelas, makin tinggi nilai HDL, makin bagus (50 sudah termasuk bagus). CAra termudah untuk meningkatkan nilainya adalah olahraga, kurangi minuman keras, makan makanan dengan lemak sehat, misalnya: zaitun, canola. Asam Pantotenat (vit. B5) juga bisa membantu.
5. Makan 10 sendok makan saus tomat dalam seminggu.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Manfaat dan Khasiat Tanaman Sereh yang Menyehatkan

Di kalangan para ibu rumah tangga, Sereh atau disebut dengan Serai sudah sangat familiar karena menjadi salah satu bahan penting untuk memasak.

 Penggunaan Serai atau Sereh ini biasanya untuk mengharumkan makanan dan sebagai penyedap rasa. Pertanyannya, apakah hanya itu manfaat dari Serai ini?

 Serai atau dalam bahasa latinnya disebut dengan Andropogon nardus ini ternyata menyimpan banyak manfaat untuk kesehatan manusia.

 Dalam beberapa penelitian, daun Serai ternyata mengandung zat anti-mikroba dan anti-bakteri yang sangat berguna khususnya untuk mengobati infeksi pada lambung, usus, saluran kandung kemih, dan menyembuhkan luka. Tak hanya itu, Serai juga banyak digunakan untuk pereda kejang, anti-reumatik, dan bersifat diuretik.

 Selain itu, kandungan analgesik dalam Serai juga dapat berperan untuk membantu menghilangkan rasa sakit akibat sakit kepala, nyeri otot maupun nyeri sendi. Belakangan, Serai juga banyak dipercaya dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit seperti infeksi kulit, tipus, keracunan makanan, dan juga meredakan bau badan.

 Dalam Serai, ada banyak kandungan senyawa seperti geranil butirat, lomonen, eugenol, metileugenol, geranial yang sangat bermanfaat untuk kesehatan.

Untuk lebih jelasnya, terkait fungsi Serai yang sangat berkhasiat untuk kesehatan, berikut merupakan penjabarannya.


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS