RSS

CONTOH TEKS NEGOSIASI "RENOVASI PASAR"



RENOVASI PASAR
Setelah mengetahui bahwa Pasar Blimayu akan direnovasi menjadi pasar modern atau mall besar oleh perusahaan, banyak pedagang pasar yang melakukan demonstrasi di depan kantor Perusahaan Sulum agar mereka tidak digusur dan dapat bekerja dengan layak. Dan tak lama setelah itu segeralah dikirimkan perwakilan dari pedagang ke kantor.
Pak Budi                     : “Selamat Pagi.”
Bu Sarah + Pak Anton : “Pagi. Mari silakan duduk!”
Pak Budi + Bu Atik    : “Terimakasih.”
Pak Budi         : “Saya Pak Budi dan ini Bu Atik salah satu pedagang di pasar. Kami datang kesini karena ada suatu maksud dan tujuan.”
Pak Anton        : “Saya Pak Anton dan ini patner kerja saya Ibu Sarah.”
Bu Atik            : “Jadi begini Pak, Bu, saya selaku perwakilan dari pedagang merasa keberatan apabila pedagang Pasar Blimayu digusur. Karena hanya dari situlah pendapatan kami.”
Pak Anton        : “Tapi Bu, maksud kami menggusur pasar itu karena kami melihat apabila pasar ini kami ubah menjadi mall besar akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar.”
Bu Sarah          : “Dan kami juga sudah menyediakan tempat penampungan untuk para pedagang bukan?”
Pak Budi          : “Iya, tapi Pak, Bu, kami sudah melihat tempatnya, dan tempatnya sangat kecil dan tidak memungkinkan semua pedagang dapat berjualan di tempat tersebut, jadi maaf kami tidak mau pindah!”
Bu Sarah          : “Baiklah kami akan mencari tambahan lahan agar tempatnya menjadi luas dan semua pedagang dapat tertampung secepatnya.”
Bu Atik            : “Dengan jalan seperti itu kami pasti setuju untuk renovasi pasar dan pemindahan pedagang ke tempat penampungan yang luas dan menampung semuanya.”
Pak Anton        : “Baik, kami akan berusaha sebaik mungkin untuk memdapat tempat yang sepadan.”
Bu Atik          : “Atas perhatiannya kami ucapkan terimakasih yang sebanyak-banyaknya.”
Pak Budi        : “Kalau Begitu kami pamit dulu, terimakasih banyak Pak, Bu.(bersalaman)”
Pak Anton      : “Iya sama-sama, silakan!”
Pak Budi        : “Selamat pagi.”
Pak Anton + Bu Sarah : “Pagi.”

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar